Penyelenggaraan Program Studi Sarjana Akuntansi di Universitas Sari Mulia dimaksudkan untuk meningkatkan ketersediaan pendidikan dalam upaya penggabungan dan penyatuan AKBID dan STIKES Sari Mulia menjadi Universitas Sari Mulia dengan menambahkan program studi dibidang sosial. Adanya Program Studi Sarjana Akuntansi ini juga dapat meningkatkan mutu akademik Universitas Sari Mulia dan menciptakan pengembangan keilmuan di bidang Akuntansi secara komprehensif baik dari segi sains dan sosial. Dengan sejarah dan berawal dari basic kampus yang konsentrasi di kesehatan yaitu Akbid dan Stikes Sari Mulia, maka Universitas Sari Mulia terutama Program Studi Sarjana Akuntansi dalam kurikulum  akan memasukkan akuntansi kesehatan, interprofessional education (IPE) dan Interprofessional Collaboration sebagai unggulan dan penciri nya. Sedangkan mata kuliah utama Program Studi  Sarjana Akuntansi yang juga merupakan mata kuliah wajib yang ada di Program Studi Sarjana Akuntansi dengan prosentase sebanyak 71,2 persen dengan total 98 sks dari 146 sks total keseluruhan.

Penyelenggaraan Program Studi Sarjana Akuntansi sangat diperlukan di masyarakat sebagai perkembangan ilmu pengetahuan yang nantinya mampu memandirikan masyarakat dalam mengembangkan dunia industri baik dengan membuka Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) maupun lainnya. Program Studi Sarjana Akuntansi Universitas Sari Mulia memiliki kontribusi bagi masyarakat dengan menghasilkan lulusan akuntan yang profesional, memiliki etika dan tanggung jawab sosial, serta mampu menghadapi perubahan, baik secara nasional maupun global. Penyelenggaraan Program Studi Sarjana Akuntansi UNISM ditinjau dari kepentingan bangsa yaitu sebagai wadah yang mampu menghasilkan lulusan professional dibidang Akuntansi dan berkontribusi dalam meningkatkan jumlah tenaga akuntan professional. Selain itu, juga meningkatkan angka partisipasi kasar perguruan tinggi dengan dibukanya Program Studi baru ini dimana kebutuhan dunia kerja Indonesia akan Akuntan profesional masihlah sangat tinggi.

Dengan diterbitkannya Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) sebagai Peraturan Presiden Nomor  8 Tahun 2012, dan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi, maka mendorong semua perguruan tinggi untuk menyesuaikan diri dengan ketentuan tersebut. KKNI merupakan pernyataan kualitas sumber daya manusia Indonesia yang penjenjangan kualifikasinya didasarkan pada tingkat kemampuan yang dinyatakan dalam rumusan capaian pembelajaran (learning outcomes). Perguruan tinggi sebagai penghasil sumber daya manusia terdidik perlu mengukur lulusannya, apakah lulusan yang dihasilkan memiliki ‘kemampuan’ setara dengan ‘kemampuan’ (capaian pembelajaran) yang telah dirumuskan dalam jenjang kualifikasi KKNI. Sebagai kesepakatan nasional, ditetapkan lulusan program sarjana misalnya paling rendah harus memiliki “kemampuan” yang setara dengan “capaian pembelajaran” yang dirumuskan pada jenjang 6 KKNI, Magister setara jenjang 8, dan seterusnya. Kurikulum pendidikan tinggi merupakan program untuk menghasilkan lulusan, sehingga program tersebut seharusnya menjamin agar lulusannya memiliki kualifikasi yang setara dengan kualifikasi KKNI. Konsep yang dikembangkan Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan selama ini, dalam menyusun kurikulum dimulai dengan menetapkan profil lulusan yang dijabarkan menjadi rumusan kompetensinya. Dengan adanya KKNI rumusan kemampuan dinyatakan dalam istilah “capaian pembelajaran” (terjemahan dari learning outcomes), dimana kompetensi tercakup di dalamnya atau merupakan bagian dari capaian pembelajaran (CP).

Penggunaan istilah kompetensi yang digunakan dalam pendidikan tinggi (DIKTI) selama ini setara dengan capaian pembelajaran yang digunakan dalam KKNI, tetapi karena di dunia kerja penggunaan istilah kompetensi diartikan sebagai kemampuan yang sifatnya lebih terbatas, terutama yang terkait dengan uji kompetensi dan sertifikat kompetensi, maka selanjutnya dalam kurikulum pernyataan “kemampuan lulusan” digunakan istilah capaian pembelajaran. Disamping hal tersebut, didalam kerangka kualifikasi di dunia internasional, untuk mendeskripsikan kemampuan setiap jenjang kualifikasi digunakan istilah “learning outcomes”. Deskripsi capaian pembelajaran dalam KKNI, mengandung empat unsur, yaitu unsur sikap dan tata nilai, unsur kemampuan kerja, unsur penguasaan keilmuan, dan unsur kewenangan dan tanggung jawab. Dengan telah terbitnya Standar Nasional Pendidikan Tinggi rumusan capaian pembelajaran tercakup dalam salah satu standar yaitu Standar Kompetensi Lulusan (SKL). Dalam Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN-Dikti), capaian pembelajaran terdiri dari unsur sikap, keterampilan umum, keterampilan khusus, dan pengetahuan. Unsur sikap dan keterampilan umum telah dirumuskan secara rinci dan tercantum dalam lampiran SN-Dikti, sedangkan unsur keterampilan khusus dan pengetahuan harus dirumuskan oleh forum program studi sejenis yang merupakan ciri lulusan prodi tersebut. Secara garis besar kurikulum, sebagai sebuah rancangan, terdiri dari empat unsur, yakni rumusan capaian pembelajaran (sikap, keterampilan umum, dan keterampilan khusus), bahan kajian yang harus dikuasai, strategi pembelajaran untuk mencapai, dan sistem penilaian ketercapaiannya.

Adapun Disttribusi Mata Kuliah di Program Studi Sarjana Akuntansi :

Tabel 1 Distribusi Mata Kuliah pada Semester I

NO

KODE MK MATA KULIAH SKS

1

AK101

Akuntansi Pengantar I

3

2

AK117

Matematika Bisnis

3
3 AK123

Pengantar Ekonomi Mikro-Makro

3

4 AK111

Etika Bisnis & Profesi

3

5

AK236

Bahasa Indonesia

2

6

AK233

Pendidikan agama

2

7

AK234

Pendidikan Pancasila

2

8 AK442

Pendidikan Anti Korupsi

2

TOTAL SKS

20

 Tabel 2 Distribusi Mata Kuliah pada Semester II

NO

KODE MK MATA KULIAH SKS

1

AK102

Akuntansi Pengantar II

3

2

AK112

Hukum Bisnis dan Regulasi

3

3 AK444

Bahasa Inggris

2

4

AK124

Pengantar Bisnis

3

5

AK125

Pengantar Manajemen

3

6

AK114

Komunikasi Bisnis

2

7 AK441

Ilmu Sosial Budaya Dasar

2

8

UNISM01 ICD-IPE I 2
TOTAL SKS

20

Tabel 3. Distribusi Mata Kuliah pada Semester III

NO KODE MK MATA KULIAH SKS
1 AK103 Akuntansi Keuangan Menengah I 3
2 AK109 Akuntansi Biaya 3
3 AK126 Perilaku Organisasional 3
4 AK446 Pengantar Aplikasi Komputer Akuntansi 3
5 AK339 Ekonomi Kesehatan 2
6 AK129 Sistem Informasi Manajemen 3
7 AK235 Pendidikan Kewarganegaraan 2
TOTAL SKS 19

Tabel 4. Distribusi Mata Kuliah pada Semester IV

NO KODE MK MATA KULIAH SKS
1 AK104 Akuntansi Keuangan Menengah II 3
2 AK110 Akuntansi Manajemen 3
3 AK107 Akuntansi Sektor Publik 3
4 AK119 Perpajakan I 3
5 AK115 Manajemen Keuangan 3
6 AK128 Sistem Informasi Akuntansi 3
7 UNISM02 ICD-IPE II 2
TOTAL SKS 20

 Tabel 5. Distribusi Mata Kuliah pada Semester V

NO KODE MK MATA KULIAH SKS
1 AK105 Akuntansi Keuangan Lanjutan I 3
2 AK337 Akuntansi Kesehatan 3
3 AK443 Kewirausahaan 2
4 AK121 Pengauditan I 3
5 AK120 Perpajakan II 3
6 AK130 Statistika 3
7 AK338 Manajemen Keuangan Rumah Sakit 3
TOTAL SKS 20

Tabel 6. Distribusi Mata Kuliah pada Semester VI

NO KODE MK MATA KULIAH SKS
1 AK106 Akuntansi Keuangan lanjutan II 3
2 AK447 Akuntansi Keprilakuan 3
3 AK448 Akuntansi Perbankan 3
4 AK122 Pengauditan II 3
5 AK127 Praktikum Akuntansi 3
6 AK118 Metodelogi Penelitian 3
7 UNISM03 ICD-IPE III 2
TOTAL SKS 20

Tabel 7 Distribusi Mata Kuliah pada Semester VII

NO KODE MK MATA KULIAH SKS
1 AK108 Analisis Laporan Keuangan 3
2 AK132 Teori Akuntansi 3
3 AK340 Perencanaan dan Penganggaran Organisasi Kesehatan 2
4 AK116 Manajemen Investasi dan Portofolio 3
5 AK445 Kuliah Kerja Nyata 4
6 AK449-WP1 Audit Sektor Publik 3
7 AK452-WP1 Akuntansi Perpajakan 3
8 AK453-WP1 Akuntansi Forensik dan Audit Investigatif 3
9 AK454-WP1 Manajemen Keuangan Internasional 3
10 AK451-WP1 Akuntansi Internasional 3
11 AK450-WP1 Akuntansi Syariah 3
TOTAL SKS 18

Tabel 8. Distribusi Mata Kuliah pada Semester VIII

NO KODE MK MATA KULIAH SKS
1 AK113 Kuliah Kerja Profesi/KKP 3
2 AK131 Skripsi 6
TOTAL SKS 9

Deskripsi Mata Kuliah di Program Studi Sarjana Akuntansi :

Tabel Deskripsi Mata Kuliah Program Studi Akuntansi

No

Nama Mata Kuliah

Deskripsi Mata Kuliah

  Semester I  
1 Akuntansi Pengantar 1 Mata kuliah akuntansi sebagai bidang pengetahuan dan praktik, berfokus pada arti penting informasi akuntansi, laporan keuangan sebagai media pelaporan serta sistem yang menghasilkan informasi tersebut, terutama pada perusahaan jasa dan dagang. Mata kuliah ini menjadi pengetahuan dasar mata kuliah lain yang memerlukan pengetahuan akuntansi sebagai dasar pemahaman
2 Matematika Bisnis Mata kuliah matematika merupakan bagian dalam kurikulum pendidikan mahasiswa bisnis. Tujuan diadakannya mata kuliah ini bukan untuk menjadikan mahasiswa seorang matematikawan , tapi untuk membuat mahasiswa merasa nyaman dalam lingkungan yang banyak menggunakan analisa kuantitatif. Mahasiswa yang terbiasa dengan analisa kuantitatif diharapkan mampu mejadi lebih kritis dan mampu menggunkannya sebagai tools dalam pengambilan keputusan bisnis.

 

3 Pengantar Ekonomi Mikro dan Makro Mata kuliah pengantar ekonomi mikro dan makro menjelaskan dan menafsirkan definisi ilmu ekonomi beserta alat-alat analisisnya, permasalahan pokok ekonomi, prinsip dan kaidah mekanisme permintaan, penawaran dan harga, konsep keseimbangan pasar, konsep elastisitas, teori perilaku konsumen, teori perilaku produsen, konsep biaya, konsep penerimaan, konsep laba dan struktur pasar. Selain itu mata kuliah makro menjelaskan tentang konsep pendapatan nasional sebuah negara.

 

4 Etika Bisnis & Profesi Mata kuliah Etika Bisnis dan Profesi didesain untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mahasiswa atas berbagai teori dan isu etika dalam bisnis dan profesi akuntansi. Selain itu mata kuliah ini juga didesain, dengan bekal pengetahuan dan pemahaman yang memadai, untuk meningkatkan kesadaran etis mahasiswa.
5 Bahasa Indonesia Mata kuliah ini memberikan kemampuan kepada mahasiswa dalam membangun sikap positif terhadap bahasa Indonesia dan mengenal arti kebersamaan dalam keragaman suku bangsa yang ada di Indonesia. Mengeksplorasi teks dalam kehidupan akademik. Memberikan kemampuan kepada mahasiswa dalam menjelajah dunia pustaka. Memberikan kemampuan kepada mahasiswa dalam menyusun proposal penelitian mahasiswa.
6 Pendidikan agama Mata kuliah ini memberikan gambaran untuk mahasiswa agar  terbinanya  mahasiswa yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan agama yang dianutnya, berbudi pekerti luhur bersikap rasional dan dinamis, agar memahami konsep keagaamaan mulai dari konsep ke Tuhanan, etika dan moral, kerukukunanan antar umat beragama,  pemahaman kebudayaan serta pandangan agama .

 

7 Pendidikan Pancasila Mata kuliah ini membahas tentang latar belakang pendidikan Pancasila; kebijakan nasional pembangunan bangsa dan karakter; landasan hukum pendidikan Pancasila;kerangka konseptual pendidikan Pancasila; visi dan misi; tujuan pendidikan Pancasila. Pancasila dalam kajian sejarah bangsa Indonesia. membahas kedudukan Pancasila sebagai dasar Negara. kedudukan Pancasila sebagai ideology Negara. filsafat, filsafat Pancasila, hakikat sila-sila Pancasila. mengkaji Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan ilmu, yang meliputi nilai ketuhanan, kemanusian, persatuan, kerakyatan dan keadilan.
 8 Pendidikan Anti Korupsi Tujuan dari adanya matakuliah ini ialah; agar mahasiswa mampu mengidentifikasi berbagai bentuk korupsi, faktor penyebab tindakan korupsi, sanksi pidana atas korupsi, penanganan terhadap tindakan korupsi, dan pembentukan karakter mahasiswa yang anti terhadap korupsi. Pendekatan dalam pemecahan masalah dalam mata kuliah pendidikan anti korupsi adalah dengan menggunakan : pendekatan interdisipliner; pendekatan multidisipliner; pendekatan transdisipliner; pendekatan krosdisipliner atau paling tidak dengan menggunakan pendekatan multi aspek /pendekatan multi dimensi.
  Semester II  
9 Akuntansi Pengantar II Mata kuliah ini membahan tentang siklus akuntansi perusahaan manufaktur dan laporan keuangan. Pembahasan laporan keuangan meliputi jenis, format, konsep, dan metode penyusunan laporan keuangan yang didasarkan pada Standar Akuntansi Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAKETAP) per Mei 2009.
10 Hukum Bisnis dan Regulasi

 

Mata kuliah ini membekali mahasiswa dalam menganalisa berbagai aspek terkait hubungan hukum dengan kegiatan bisnis. Dalam mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu mengenali, mencermati, dan memahami beberapa hubungan hukum yang masuk dalam kegiatan bisnis.
11 Bahasa Inggris Mata kuliah ini mencakup pengembangan kosakata dan pemahaman wacana (readingpassage/article/writing/speaking) tentang kegiatan ekonomi dan bisnis, 2. Mata kuliah ini memanfaatkan IPTEKS dalam mencari data penunjang yang berkaitan dengan mata kuliah bahasa inggris  3. Mata kuliah ini mengembangan ketrampilan berbicara dalam bahasa Inggris dengan menggunakan tata bahasa yang benar.

 

12 Pengantar Bisnis Mata kuliah ini membahas pengertian dan kedudukan bisnis dalam ilmu ekonomi, proses melihat peluang dan mendirikan serta manfaat bisnis dalam masyarakat dan berbagai pihak yang terkait dengan bisnis (stake holder).
13 Pengantar Manajemen Menjelaskan, membahas, membandingkan, memberikan contoh, mendiskusikan, menganalisis, dan mengevaluasi mengenai pengertian dan fungsi-fungsi manajemen, prinsip-prinsip manajemen serta filosofi manajemen. Selain itu dibahas juga mengenai budaya organisasi, lingkungan organisasi baik yang bersifat mikro dan makro maupun lingkungan global, tanggungjawab sosial dan etika manajerial. Proses pengambilan keputusan, perencanaan, manajemen strategis, pengorganisasian, manajemen mutu total, mengelola perubahan, dan inovasi.
14 Komunikasi Bisnis Mata kuliah ini dirancang agar mahasiswa dapat memahami dan mengerti segala sesuatu yang berkaitan dengan komunikasi bisnis, mulai dari dasar-dasar komunikasi bisnis, komunikasi bisnis lintas budaya sampai dengan cara mempresentasikan suatu gagasan atau ide.
15 ICD-IPE 1 Suatu pelaksanaan pembelajaran yang diikuti oleh dua atau lebih profesi yang berbeda untuk meningkatkan kolaborasi dan kualitas pelayanan dan pelakasanaanya dapat dilakukan dalam semua pembelajaran, baik itu tahap sarjana maupun tahap pendidikan klinik untuk menciptakan tenaga yang professional, dan hal yang penting dalam membantu pengembangan konsep kerja sama antar profesional yang ada dengan mempromosikan sikap dan tingah laku yang positif antar profesi yang terlibat di dalamnya. Di mana pada tahap 1 mahasiswa mendapatkan perkuliahan konsep dasar ICD-IPE, sosial budaya dasar, mengikuti dinamika kelompok, mendapatkan materi dari tokoh profesional, stake holder, dan/atau user yang bersangkutan untuk penyelesaian masalah di tingkat komunitas dalam perspektif multi disiplin
16 Ilmu Sosial Budaya Dasar Mata kuliah ini memberikan informasi dan pemahaman tentang manusia sebagai makhluk budaya, manusia dan peradaban, manusia sebagai makhluk individu dan makhluk social, manusia dalam keragaman, kesederajatan dan kebermartabatan, manusia dalam moralitas dan hukum, manusia dengan sains dan teknologi dan manusia dengan lingkungannya dengan tujuan agar mahasiswa dapat berkembang menjadi manusia terpelajar yang kritis, peka dan arif dalam memahami keragaman,kesederajatan dan kebermartabatan manusia yang dilandasi nilai-nilai estetika, etika dan moral dalam kehidupan bermasyarakat.

 

  Semester III  
17 Akuntansi Biaya Mata kuliah ini membahas akuntansi biaya dan beberapa pengertian dasar siklus akuntansi biaya dan laporan harga pokok barang yang diproduksi, akuntansi biaya bahan baku, akuntansi biaya tenaga kerja, akuntansi biaya overhead pabrik, sistem harga pokok pesanan, sistem harga pokok proses, sistem harga pokok lanjutan, produk bersama dan produk sampingan.
18 Akuntansi Keuangan Menengah I Mata kuliah ini membahas tentang konsep dan prinsip laporan keuangan suatu usaha bisnis serta perlakuannya dalam akuntansi, meliputi: ruang lingkup laporan keuangan, profesi akuntan, laporan laba rugi, laporan perubahan modal, neraca dan catatan atas laporan keuangan, laporan arus kas, kas, piutang, persediaan, pembiayan dari utang dan investasi jangka pendek dan panjang dalam bentuk maupun obligasi.
19 Perilaku Organisasional Mata Kuliah ini membahas perilaku individu dan kelompok dalam berorganisasi. Cakupan bahasan matakuliah ini mencakup tentang pemahaman mahasiswa mengenai konsep-konsep perilaku organisasional yakni meliputi perilaku individu, perilaku individu sebagai group atau kelompok dan perilaku individu sebagai bagian dari organisasi.

 

20 Pengantar Aplikasi Komputer Akuntansi Mata Kuliah Aplikasi Komputer merupakan mata kuliah yang mempelajari mengenai komponen utama dan kemampuan aplikasi dari suatu sistem komputer yang membantu dalam pengolahan data menjadi informasi untuk digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan bisnis dalam sebuah perusahaan, dengan memfokuskan pada  konsep bidang akuntansi.
21 Ekonomi Kesehatan Mata kuliah ini memberikan pemahaman konsep dasar ekonomi dan penerapannya di bidang kesehatan khususnya manajamen rumah sakit dan lingkungannya. Pada mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menguraikan prinsip-prinsip dan teknik dasar ekonomi dan kegunaannya dalam bidang manajemen rumah sakit, menerapkan dengan benar prinsip-prinsip serta teknik dasar ekonomi kesehatan dalam pelaksanaan kegiatan pengelolaan manajemen rumah sakit yang dihadapkan kepada keterbatasan dan ketentuan yang ada, serta mengembangkan konsep dasar ekonomi dalam praktik manajemen rumah sakit.

 

22 Sistem Informasi Manajemen Mata Kuliah Sistem Informasi Manajemen ini adalah mengenai konsep-konsep teoritis tentang sistem informasi manajemen, kebutuhan pada setiap informasi pada setiap tingkatan dalam organisasi dan melakukan berbagai aspek sistem informasi organisasi, dukungan informasi dalam proses bisnis, penggunaan sistem informasi sebagai keunggulan kompetetif, konsep dasar sistem, konsep dasar informasi dan sistem informasi, konsep istem informasi manajemen, data base sistem informasi manajemen, analisis dan pengembangan sistem informasi, sistem informasi akuntnsi, sistem informasi pemasaran, sistem informasi sumber daya manusia, sistem informasi manufaktur, sistem informasi keuangan, sisteminformasi eksekutif, siste pendukung keputusan.
23. Pendidikan Kewarganegaraan Mata kuliah ini membahas tentang rasa kebanggaan dan cinta tanah air, demokratis yang berkeadaban, menjadi warga Negara yang memiliki daya saing, berdisiplin dan berpartisipasi aktif dalam membangun kehidupan yang damai berdasarkan sistem  nilai Pancasila.

 

  Semester IV  
24 Akuntansi Keuangan Menengah II Mata kuliah ini membahas perlakuan akuntansi (pengakuan, pengukuran, penyajian dan pengungkapan) di laporan keuangan untuk akuntabilitas jangka panjang, ekuitas, instrumen keuangan,  investasi, pendapatan, pajak tangguhan,akuntansi pensiun dan manfaat pasca pensiun, dan sewa guna usaha berdasarkan standar akuntansi keuangan.
25 Akuntansi Manajemen Mata kuliah akuntansi manajemen merupakan mata kuliah yang berisikan mengenai konsep-konsep dasar akuntansi manajemen, akuntansi berdasarkan aktivitas, perhitungan harga pokok produk dan jasa, serta perencanaan dan pengendalian yang kesemuanya bermuara pada proses pengambilan keputusan yang akan dilakukan oleh pengambil keputusan.
26 Akuntansi Sektor Publik Mata Kuliah Akuntansi Sektor Publik merupakan mata kuliah yang mempelajari sisi akuntansi dari organisasi-organisasi yang bergerak di sektor publik. Sebagai organisasi nirlaba, sifat operasi organisasi tersebut berbeda dengan organisasi bisnis yang selama ini dipelajari oleh bidang akuntansi. Perbedaan-perbedaan tersebut terjadi karena beberapa karakter organisasi nirlaba yang tidak dimiliki oleh organisasi bisnis, diantaranya tujuan organisasi, stakeholders, penganggaran, pendanaan, dan pola pertanggungjawaban. Organisasi-organisasi ini sering disebut sebagai organisasi nirlaba/non-profit organizations, misalnya organisasi pemerintahan, LSM, Yayasan dan lain-lain.
27 Perpajakan I Mata kuliah ini akan membahas konsep pajak, definisi, dan tata cara pemungutan,penyetoran, dan pelaporan pajak. Berikutnya akan dibahas secara komprehensif mengenai Pajak Penghasilan baik tentang konsep penghasilan maupun konsep penerapan perhitungan PPh pasal 21, 22, 23, 24, 25
28 Manajemen Keuangan Mata kuliah ini didesain untuk memberikan pengetahuan dasar kepada mahasiswa mengenai tujuan utama manajemen keuangan yaitu memaksimalkan nilai perusahaan . Materi yang dibahas dalam mata kuliah ini terdiri dari beberapa bagian. Bagian pertama berfokus pada penilaian yang mencakup nilai waktu uang, arus kas dan laporan keuangan. Bagian kedua membahas lingkungan keuangan yang terdiri dari pasar dan institusi keuangan serta tingkat bunga. Bagian selanjutnya berisi analisis surat berharga yang terdiri dari penilaian obligasi, tingkat pengembalian dan resiko saham serta penilaian saham. Sedangkan bagian terakhir memfokuskan pada alat dan teknik keuangan yang dipakai perusahaan untuk memaksimalkan nilai perusahaan yaitu penentuan biaya modal dan penganggaran modal.
29 Sistem Informasi Akuntansi Mata kuliah sistem informasi akuntansi mencakup berbagai macam konsep teknologi informasi yang diterapkan pada sistem akuntansi yang meliputi siklus penyusunan laporan keuangan, penjualan, pembelian dan sebagainya. Pembahasan akan difokuskan pada aplikasi teknologi informasi dan unsur pengendaliannya. Selain itu juga akan dibahas tentang teknik pengelolaan data, data modeling, networking serta pengembangan SIA.
30 ICD-IPE 2 Suatu pelaksanaan pembelajaran yang diikuti oleh dua atau lebih profesi yang berbeda untuk meningkatkan kolaborasi dan kualitas pelayanan dan pelakasanaanya dapat dilakukan dalam semua pembelajaran, baik itu tahap sarjana maupun tahap pendidikan klinik untuk menciptakan tenaga yang professional, dan hal yang penting dalam membantu pengembangan konsep kerja sama antar profesional yang ada dengan mempromosikan sikap dan tingah laku yang positif antar profesi yang terlibat di dalamnya. Di mana pada tahap 2 mahasiswa diharapkan dapat memahami teknik identifikasi dan analisis masalah, Mahasiswa memiliki kemampuan wawancara, dan dapat berinteraksi baik dengan kelompok binaan, sehingga mahasiswa mempelajari teknik identifikasi dan analisis masalah serta mempelajari teknik wawancara dan simulasi studi kasus berdasarkan karakter.

 

  Semester V  
31 Akuntansi Keuangan Lanjutan I Matakuliah Akuntansi Keuangan Lanjutan I membahas tentang prosedur akuntansi kombinasi bisnis, metode akuntansi dan pelaporan investasi pada entitas asosiasi, serta membahas tentang prinsip, teknik dan prosedur penyusunan laporan keuangan konsolidasi perusahaan induk dan perusahaan anak.
32 Akuntansi Kesehatan Mata kuliah ini membahas tentang sifat dan ruang organisasi kesehatan, organisasi pelayanan kesehatan, penganggaran, laporan keuangan kesehatan, siklus dan elemen laporan keuangan kesehatan, analisis laporan keuangan kesehatan, akuntansi biaya kesehatan, pembiayaan jasa pelayanan kesehatan, dan audit laporan keuangan dan kinerja kesehatan.
33 Kewirausahaan Mata kuliah Kewirausahaan membahas tentang konsep-konsep kewirausahaan, proses menuju kewirausahaan dan kiat-kiat menuju kewirausahaan yang berhasil. . Materi perkuliahan dirancang dengan memperhatikan konteks mahasiswa sebagai anak muda, dan tugas-tugas dirancang untuk membentuk karakter dan mental wirausahawan yang beretika.

 

34 Pengauditan I Matakuliah ini adalah matakuliah Pengauditan 1 ,yang meliputi materi lingkungan pengauditan, konsep dasar audit, standar auditing audit atas laporan keuangan  dan laporan hasil audit ,etika profesional akuntan publik, bukti audit, kertas kerja audit, memulai kegiatan auditing, risiko audit, materialitas dan strategi audit awal, serta pemahaman atas struktur pengendalian intern.
35 Perpajakan II Mata kuliah Perpajakan II adalah mata kuliah lanjutan dari Mata Kuliah Perpajakan I dimana Mata Kuliah ini dimaksudkan untuk memahami lebih lanjut tentang peraturan-peraturan perpajakan yang berlaku di Indonesia khususnya untuk Pajak Penghasilan yang terutang selama tahun pajak berjalan, serta Pajak Pertambahan Nilai Barang dan Jasa dan Pajak Penjualan atas barang Mewah (PPN/PPn.BM). Materi pokok dari mata kuliah ini meliputi Pajak Penghasilan yang dipotong/dipungut selama tahun berjalan, perlakuan atas atas penghasilan dan pajak atas penghasilan yang terutang/dibayar di luar negeri, Angsuran Pajak penghasilan selama tahun berjalan yang dibayar sendiri oleh wajib pajak, serta Pajak Pertambahan Nilai Barang dan Jasa dan Pajak Penjualan Atas Barang Mewah.
36 Statistika Mata kuliah ini membahas tentang : (1) Pendahuluan peran statistika dalam penelitian ; (2) Penyajian data : dalam bentuk tabel

dan diagram; (3) ukuran tendensi sentaral , ukuran penyimpangan, momen dan kortusis ; (4) distribusi normal , t dan F; (5)

pengujian hipotesis ; (6) analisis regresi; (7) analisis korelasi dan (8) analisis variansi.

37 Manajemen Keuangan Rumah Sakit Mata kuliah ini memperkenalkan konsep-konsep dasar yang relevan  dalam proses perencanaan, pengendalian keputusan baik secara strategic manajerial maupun operasional dalam bidang keuangan Rumah sakit. Keuangan Rumah sakit harus dapat dikelola dengan baik agar sumber daya keuangan yang relatif terbatas dapat digunakan secara efisien dan efektif untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan

 

  Semester VI  
38 Akuntansi Keuangan Lanjutan II Mata kuliah ini merupakan kelanjutan dari mata kuliah akuntansi keuangan lanjutan I yang menyangkut  penyusunan laporan keuangan konsolidasi antara perusahaan anak dan perusahaan induk, akibat dari suatu transaksi akuisisi. Di samping itu mahasiswa juga diharapkan agar memiliki pemahaman mengenai konsep-konsep, metode penyusunan laporan keuangan dan perlakuan akuntansi untuk transaksi timbal balik perusahaan yang berafiliai, pemilikan bertahap dan perusahaan anak di luar negeri.

 

39 Akuntansi Keperilakuan Matakuliah akuntansi keperilakuan (behavioral accounting) merupakan basis pengetahuan psikologi dalam perspektif akuntansi. Akuntansi tradisional mempersespikan bahwa tujuan akuntansi hanya sebatas aktvitas meyajikan informasi untuk instrument pengambilan keputusan. Karenanya tanpa memahami bahwa informasi akuntansi yang dihasilkan sangat berkaitan dengan aspek perilaku (tindakan) manusia. Manusia sebagai penyusun informasi akuntansi (manajemen) dan manusia sebagai pengguna informasi akuntansi (stakeholders), sehingga dengan menambah kajian psikologi dalam perspektif akuntansi berupa metodologi dan kajian riset akuntansi keperilakuan bukan saja memberikan informasi akuntansi lebih bermanfaat dan bermakna, melainkan lebih mengeksplorasi pengetahuan akuntansi seperti dalam bidang akuntansi manajamen, auditing, akuntansi keuangan, sistem informasi akuntansi, perpajakan, etika dan pendidikan akuntan, serta akuntansi syariah.

 

40 Akuntansi Perbankan Mata kuliah ini memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk memiliki pemahaman dan penguasaan konsep akuntansi pada umumnya dan dapat menerapkannya pada perusahaan bank berdasarkan standar akuntansi yang berlaku. Materi pembahasan meliputi penerapan prinsip-prinsip akuntansi keuangan dalam akuntansi bank, persamaan dasar akuntansi perbankan, laporang keuangan bank, akuntansi kliring, giro nasabah, tabungan deposito, surat berharga diterbitkan, pinjaman yang diterima, akuntansi modal bank, kas, giro Bank Indonesia, Penempatan pada Bank-bank lain, investasi jangka pendek, akuntansi kredit yang diberikan, Batas Maksimum Pemberian Kredit, penyertaan saham, akuntansi jasa pengiriman uang, inkaso, kartu pltik, bank garasi, surat kredit berdokumen dalam Negeri dan akuntansi jasa lainnya.

 

41 Praktikum Lab. Akuntansi Mempraktekkan proses akuntansi dimulai dari transaksi yang berasal dari formulir-formulir seperti faktur, nota, cek, dan lain-lain. Dari transaksi-transaksi tersebut dibuat jurnal dan diposting ke buku besar, kemudian dibuat ayat jurnal penyesuaian, kertas kerja, ayat jurnal penutup dan pembalik, serta laporan keuangan. Materi: Pengantar Praktek Akuntansi, Informasi Umum dan Instruksi Bahan Praktek, Bukti Transaksi, Jurnal, Buku Besar, Buku Pembantu Hutang dan Piutang, Buku Cek dan Formulir, Pencatatan Transaksi, Posting, Penjumlahan Hasil Jurnal, Posting dari Jurnal Khusus ke Rekening di Buku Besar, Posting Jurnal Umum ke Buku Besar Ayat Demi Ayat, Formulir Neraca Saldo, Ayat Jurnal Penyesuaian, Posting Ayat Jurnal Penyesuaian ke Buku Besar, Penyusunan Neraca Saldo, Pembuatan Jurnal Penyesuaian, Penyusunan Laporan Laba Rugi, Penyusunan Laporan Neraca, Penyusunan Daftar Piutang dan Hutang, Membuat Jurnal Penutup, dan Mem-posting Ayat Jurnal Penutup ke Buku Besar.
42

 

Akuntansi Keprilakuan Matakuliah akuntansi keperilakuan (behavioral accounting) merupakan basis pengetahuan psikologi dalam perspektif akuntansi. Akuntansi tradisional mempersespikan bahwa tujuan akuntansi hanya sebatas aktvitas meyajikan informasi untuk instrument pengambilan keputusan. Karenanya tanpa memahami bahwa informasi akuntansi yang dihasilkan sangat berkaitan dengan aspek perilaku (tindakan) manusia. Manusia sebagai penyusun informasi akuntansi (manajemen) dan manusia sebagai pengguna informasi akuntansi (stakeholders), sehingga dengan menambah kajian psikologi dalam perspektif akuntansi berupa metodologi dan kajian riset akuntansi keperilakuan bukan saja memberikan informasi akuntansi lebih bermanfaat dan bermakna, melainkan lebih mengeksplorasi pengetahuan akuntansi seperti dalam bidang akuntansi manajamen, auditing, akuntansi keuangan, sistem informasi akuntansi, perpajakan, etika dan pendidikan akuntan, serta akuntansi syariah.
43 Metodologi Penelitian Mata kuliah ini bertujuan untuk membekali peserta akan kajian teori, studi empiris, maupun ilmiah populer dalam memahami dan menggunakan metoda riset berkaitan dengan penelitian maupun penulisan karya ilmiah.
44 Pengauditan II Mata kuliah ini merupakan kelanjutan dari matakuliah Pengauditan 1 kalau pada matakuliah pengauditan 1 membahas tentang dasar dasar mata kuliah pengauditan (keuangan) yang merupakan pemahaman awal sebelum memahami secara penuh bagaimanakah pelaksanaan prosedur audit, maka pada Matakuliah Pengauditan 2 akan menekankan bagaimana suatu siklus audit dilaksanakan. Pembahasan siklus audit meliputi siklus utama yaitu, siklus penjualan dan piutang, siklus penggajian dan personalia, siklus akuisisi (dan pembayaran), utang dagang, siklus persediaan dan pergudangan.modal, kas, penyelesaian audit, laporan audit, penugasan lain dan pengealan atas internal audit, audit kepemerintahan dan audit operasional.

.

45 Inter Profesionalime Education (ICD-IPE 3) Suatu pelaksanaan pembelajaran yang diikuti oleh dua atau lebih profesi yang berbeda untuk meningkatkan kolaborasi dan kualitas pelayanan dan pelakasanaanya dapat dilakukan dalam semua pembelajaran, baik itu tahap sarjana maupun tahap pendidikan klinik untuk menciptakan tenaga yang professional, dan hal yang penting dalam membantu pengembangan konsep kerja sama antar profesional yang ada dengan mempromosikan sikap dan tingah laku yang positif antar profesi yang terlibat di dalamnya.Di mana pada tahap ini  Mahasiswa dapat memposisikan diri sebagai penganalisa masalah di tengah kelompok binaan serta memberikan rekomendasi solusi secara internal (rekomendasi tidak diberikan langsung kepada kelompok binaan).
  Semester VII  
46 Manajemen Investasi dan Portofolio Mata kuliah AIMP merupakan bagian dari rumpun manajemen keuangan, di mana mata kuliah ini membahas tentang manajemen dan penilaian kinerja portofolio yang berkaitan dengan investasi pada aktiva–aktiva keuangan, khususnya investasi pada sekuritas yang ada di pasar modal. Mata kuliah AIMP meliputi pengetahuan tentang teori–teori pasar modal, estimasi harga–harga sekuritas dengan menggunakan model CAPM dan APT, estimasi risk dan return investasi, dan efisiensi pasar modal beserta pengujiannya.
47 Teori Akuntansi Mata kuliah Teori Akuntansi membahas proses penalaran (perekayasaan) dalam membentuk rerangka konseptual yang menjadi landasan praktik akuntansi. Perekayasaan dan praktik akuntansi yang berjalan dalam suatu wilayah tertentu tersebut yang membentuk struktur akuntansi. Di samping itu, arus globalisasi yang semakin deras telah menghilangkan batas-batas geografis dalam melakukan investasi dan perdagangan dan mengarah kepada pembentukan satu sistem keuangan dan pasar modal global. Untuk membangun sistem akuntansi dan pelaporan keuangan yang sama pada setiap negara, dibutuhkan standar akuntansi keuangan yang dapat diterima secara internasional maupun global. Adopsi International Financial Reporting Standard (IFRS) di Indonesia telah dicanangkan Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) pada tahun 2012 berdasarkan road map yang telah diusulkan. Di samping itu, Ikatan Akuntan Indonesia pada tanggal 17 Juli lalu telah meluncurkan standar akuntansi ETAP (SAK-ETAP) bertepatan dalam acara Seminar Nasional Akuntansi “Tiga pilar Standar Akuntansi Indonesia” yang dilaksanakan oleh Universitas Brawijaya dan Ikatan Akuntan Indonesia. Perusahaan kecil seperti UKM tidak perlu membuat laporan keuangan dengan menggunakan PSAK umum yang berlaku namun dapat menggunakan SAK-ETAP, karena standar ini dimaksudkan untuk digunakan oleh entitas tanpa akuntabilitas publik yaitu entitas yang tidak memiliki akuntabilitas publik signifikan dan tidak menerbitkan laporan keuangan untuk tujuan umum (general purpose financial statement) bagi pengguna eksternal.
48 Kuliah Kerja Nyata Memberikan ketrampilan kepada mahasiswa melalui pengalaman langsung/praktek kerja tentang cara-cara mengintegrasikan dan mengamplikasikan berbagai ilmu dalam merumuskan serta memecahkan permasalahan pembangunan : Hakekat  masalah, tekhnik memecahkan masalah pemangunan, pemecahan masalah pembangunan secara pragmatis berdasarkan ilmu, teknologi dan seni, menggerakkan masyarakat dalam pertisipasinya untuk memecahkan masalah pembangunan.
49 Akuntansi Perpajakan Mata kuliah Akuntansi Perpajakan sebagai bidang pengetahuan dan praktik, yang berfokus akuntansi pajak di Indonesia, mencakup tentang konsep dasar, proses dan penerapannya berdasarkan ketentuan perpajakan. Pembahasan dibagi dalam empat belas pokok bahasan, meliputi pengantar akuntansi pajak, aktiva lancar, aktiva tetap dan aktiva tak berwujud, revaluasi aktiva tetap, investasi jangka panjang dan aktiva lain, liabilitas, utang piutang pajak, ekuitas, penghasilan: konsep, pengakuan dan realisasi, biaya, beban dan pengurang penghasilan, akuntansi pajak penghasilan, rekonsiliasi laporan keuangan komersial dan fiscal, akuntansi pajak penghasilan PSAK 46, amnesti pajak, akuntansi pajak usaha tertentu, akuntansi ppn, perencanan pajak berdasarkan UU domestik.

 

50 Audit Sektor Publik* Pengauditan sektor publik merupakan salah satu bidang akuntansi sektor publik. Sebagai salah satu bidang, audit sektor publik lebih merupakan pilar. Audit sektor publik perlu dipahami secara lengkap dan tidak sepotong-sepotong baik itu regulasi, teknis administratif, teknis pelaksanaan, serta teknis pelaporannya.

Mata kuliah ini didesain untuk diberikan kepada mahasiswa terkait pemahaman tentang posisi, arti penting, proses dan teknik audit pada sektor publik. Mata kuliah ini akan lebih banyak membahas sisi pemerintahan sebagai salah satu fokus dari sektor publik.

51 Akuntansi Syariah* Setelah menempuh matakuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu memahami teorisasi akuntansi syariah, kerangka penyusunan dan pelaporan lembaga keuangan, kerangka teori akuntansi syariah, operasional bank syariah, akuntansi transaksi murabahah, salam, istisna, mudharabah, musyarakah, ijarah, penghimpunan dana, produk jasa , zakat, infaq dan shodaqah.Prasyarat: Sebelum menempuh matakuliah ini, mahasiswa sudah menyelesaikan (lulus) matakuliah Akuntansi Keuangan.
52 Akuntansi Internasional* Tujuan mata kuliah ini untuk membekali mahasiswa agar dapat menjelaskan dimensi internasional dalam akuntansi, mendeskripsikan bisnis internasional dan strategi multinasional, membandingkan sistem akuntansi di berbagai negara, mendeskripsikan tekanan internasional terhadap harmonisasi akuntansi internasional dan isu-isu yang terkait dengan dunia internasional / global. Mata kuliah ini membahas pola-pola pengembangan akuntansi interna-sional, dan perbandingan sistem dan praktik akuntansi di berbagai negara di dunia. Dalam mata kuliah ini juga dibahas masalah teknik yang berkaitan dengan akuntansi internasional, antara lain sistem pelaporan, transaksi yang me-nyangkut mata uang asing, dan berbagai isu internasional tertentu (misalnya, goodwill dan inflasi). Pada bagian akhir akan dibahas masalah-masalah intern perusahaan multinasional, seperti pengendalian manajemen di lingkungan global, transfer pricing dan perpajakan internasional.

 

53 Akuntansi Forensik dan Audit Investigatif* Secara umum, mata kuliah ini memberikan pamahaman, kemampuan dan

ketrampilan berikut:

1.      Memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang konsep fraud dan audit

forensik

2.      Memberikan pengetahuan tentang berbagai gejala (redflags) dari berbagai jenis fraud, terutama sekali yang terkait dengan occupational fraud

3.      Memberikan pengetahuan tentang berbagai bagaimana merancang sistem pencegahan fraud yang efektif

4.      Memberi pengetahuan pada mahasiswa mengenai berbagai teknik

pendeteksian, penginvestigasian dan pencegahan fraud

5.      Memberi pengetahuan mengenai money laundering

54 Manajemen Keuangan Internasional Mata kuliah ini membahas konsep dasar dan penerapan konsep manajemen keuangan internasional. Secara lebih terinci membahas mengenai Mahasiswa dapat memahami : (a) Pentingknya Manajemen Keuangan Internasional dan perkembangan multinasional corporation, (b) Faktor penentu nilai tukar dan neraca pembayaran, ( c ) Sistem pembayaran internasional, (d) Purchasing Power Parity, (e) Instrumen Derivatif, (f) Managing & Measuring Accounting, transaction and economic exposure, (g) Mengatasi resiko dengan instrumen derivative, (h) Pembiayaan perdagangan internasional, (I) Foreign Direct Investment, (j) Analisis Country Risk.
  Semester VIII  
55 Kuliah Kerja Profesi (KKP) Mata kuliah Kuliah Kerja Profesi merupakan kegiatan awal untuk mengenal dunia kerja, serta untuk mengembangkan ilmu yang di dapat dari kegiatan akademis yang sesuai dengan profesi. Kuliah Kerja Profesi dapat bermanfaat dalam menambah ilmu serta wawasan dan pengalaman di dalam dunia kerja.
56 Skripsi Skripsi merupakan karya tulis ilmiah yang didasarkan pada penyelidikan, pengamatan, dan pengumpulan data yang didapat dari suatu penelitian yang disusun sebagai salah satu syarat wajib untuk memperoleh gelar sarjana strata satu akuntansi.